Tim Terpadu PKS Gelar Rakor Jelang Pilkada Serentak 2024

Mamuju – Tim terpadu penanganan konflik sosial melaksanakan rapat kordinasi bersama instansi terkait.

Hadir sejumlah perwakilan lembaga instansi vertikal dan jajaran pemerintahan provinsi dan kabupaten.

“Kegiatan ini melibatkan beberapa opd terkait dan instansi terkait yang ada lingkup provinsi Sulbar. Target kita melakukan evaluasi pelaporan di periode bulan april sekaligus untuk pelaporan bulan Agustus,” kata Plt Kepala Kesbangpol Sulbar Muhammad Yusuf Tahir, Kamis 6 Juni 2024.

Sementara itu, ini juga sekaligus mempersiapkan pemetaan untuk mengahdapi momentum Pilkada serentak 2024.

“Terkait peran kita di Tim Terpadu PKS, menghadapi Pilkada apalagi saat ini tentu sangat menguras tenaga sehingga sangat menguras energi masyarakat untuk berpartisiapsi dalam pelaksanaan Pilkada,” ungkapnya.

Sehingga, lebih awal melakukan pemetaan terhadap potensi kerawanan yang bisa terjadi pada Pilkada serentak.

“Itu lah yang kita harapkan dengan pemetaan ini kita dapat meminimalisir konflik yang dapat terjadi pada pelaksanaan pilkada nanti,” ujarnya.

Ia berharap seluruh tim yang terlibat dalam termasuk instansi tekhnis tetap membangun sinergi dan kolaborasi yang baik, dengan demikian dapat minimalisir dan dalat potensi itu tidak terjadi.

“Kegiatan yang dilakukan merupakan kegiatan rutin yang digelar Kesbangpol Sulbar bersama Tim terpadu penanganan konflik sosial,” ujarnya.

“Jadi setiap tahun kita melakukan pertemuan rutin untuk melakukan evaluasi terhadap rencana program yang kita sudah lakukan dituangkan dalam reencana aksi daerah penanagan konflik sosial,” tandasnya.(*)

Tim Terpadu PKS Gelar Rakor Jelang Pilkada Serentak 2024

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *